Friday, September 15, 2017

Melek cuaca dan iklim Indonesia bagi generasi muda

Beberapa waktu ini memang kondisi cuaca dan musim agak berbeda dengan biasanya. Kondisi ini perlu dipahamkan kepada masyarakat agar masyarakat melek tentang cuaca dan iklim di wilayah kita. Generasi muda merupakan segmen masyarakat yang diharapkan bisa membawa angin perubahan di masa mendatang.Wilayah Timur Indonesia apalagi Papua mempunyai karakteristik cuaca, musim dan iklim (cusiklim) yang unik sehingga pemahaman masyarakat harus ditingkatkan. Hal ini juga berarti bahwa pembangunan infrastruktur terkait cusiklim ini juga harus banyak dibangun di sana. Bandara di Papua yang berjumlah 220 buah harus diberdayakan agar mampu mengangkat harkat hidup dan kesejahteraan masyarakat wilayah NKRI tsb karena transportasi udara merupakan salah satu sektor paling penting dalam menunjang kehidupan sehari-hari. Pembangunan radar, stasiun bumi untuk satelit, automatic weather station, dan berbagai sarana IT harus terus menerus dipacu dan dipercepat agar masyarakat Papua merasakan benar-benar sebagai WNI yang mempunyai hak yang sama dengan WNI di tempat lain khususnya di Jawa. Perasaan sebagai WNI yang dianaktirikan seperti yang selama ini dikeluhkan, semoga sedikit demi sedikit terkikis bila pembangunan di Papua berhasil dan dirasakan oleh segenap lapisan masyarakat di sana. Tak lupa juga kualitas SDM harus terus menerus ditingkatkan agar tidak terpaut jauh dengan saudara-saudaranya di pulau Jawa.
Berikut ini adalah foto-foto kegiatan ceramah interaktif tentang cusiklim untuk generasi muda yang dilaksanakan di Bandung untuk menumbuhkan kecintaan dan perhatian terhadap cusiklim dimana bisa dimanfaatkan untuk tujuan penerbangan dll.


Peran cuaca dan musim pada dunia penerbangan sebagian sudah ditulis pada website ini. Nantikan tulisan berikutnya ya. Salam hangat penuh semangat.


No comments:

Post a Comment